Home / Foto / News

Cegah Premanisme dan Kejahatan Jalanan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak Patroli Gabungan*

- Penulis

Selasa, 13 Mei 2025 - 10:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

TANJUNGPERAK -inforakyat24jam com  Mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama periode libur panjang, Polres Pelabuhan Tanjung Perak Polda Jatim menggencarkan patroli harkamtibmas di wilayah hukumnya.

Kegiatan ini difokuskan untuk mencegah aksi premanisme dan berbagai bentuk kejahatan jalanan (street crime) yang meresahkan masyarakat.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Patroli stasioner harkamtibmas yang digelar Sabtu (10/5/2025) malam sampai Minggu (11/5/2025) dini hari ini dipimpin langsung oleh Perwira Menengah Pengawas (Pamenwas) Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Akhmad Junaidi.

Kasi Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Iptu Suroto, dalam keterangannya menjelaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif kepolisian.

“Kegiatan patroli, khususnya selama long weekend ini, kami tingkatkan intensitasnya. Tujuannya jelas, untuk mencegah dan meminimalisir segala bentuk gangguan kamtibmas, termasuk aksi premanisme dan kejahatan jalanan yang seringkali memanfaatkan kelengahan saat masyarakat menikmati libur,” ujar Iptu Suroto.

Baca Juga:  Gelorakan Swasembada Pangan, Polisi di Sidoarjo Ajak Warga Kembangkan Tanaman Hidroponik*

Lebih lanjut, Iptu Suroto menambahkan bahwa patroli menyasar titik-titik yang dianggap rawan terjadinya tindak kriminalitas.

Selain itu, petugas juga melakukan dialogis dengan masyarakat untuk menyampaikan imbauan kamtibmas dan menyerap informasi terkait potensi gangguan keamanan.

“Kami berharap dengan kehadiran polisi di lapangan, masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam beraktivitas. Kami juga mengimbau partisipasi aktif dari warga untuk segera melapor jika melihat atau mengetahui adanya aktivitas mencurigakan,” pungkasnya. (*)

 

Doc humaspolres

Berita Terkait

Polisi Peduli : Polresta Banyuwangi Berbagi Nasi Kotak untuk Sopir Truk di Jalur Pelabuhan Ketapang*
Polda Jatim Gelar Edukasi Penanggulangan Terorisme dan Radikalisme di PP Islamic Center Elkisi*
Polda Jatim Berhasil Bongkar Sindikat Perdagangan Orang Dipekerjakan di Jerman*
Ombudsman Jatim Tinjau Pelayanan Publik di Lapas Sidoarjo , Apresiasi Komitmen Menuju Zona Integritas
Polantas Berbagi Nasi Kotak untuk Pengendara Terjebak Macet di Hutan Baluran, Sopir Truk : Polisi Situbondo Luar Biasa*
Polda Jatim Amankan Dua Oknum Aktivis Mahasiswa Terduga Pelaku Pemerasan Kadisdik*
Polda Jatim Gandeng Pegiat Media Sosial Bangun Budaya Digital Positif*
Kapolri Jadi Wasit di Kejuaraan Judo Kapolri Cup 2025
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 26 Juli 2025 - 03:55 WIB

Polisi Peduli : Polresta Banyuwangi Berbagi Nasi Kotak untuk Sopir Truk di Jalur Pelabuhan Ketapang*

Sabtu, 26 Juli 2025 - 03:51 WIB

Polda Jatim Gelar Edukasi Penanggulangan Terorisme dan Radikalisme di PP Islamic Center Elkisi*

Sabtu, 26 Juli 2025 - 03:50 WIB

Polda Jatim Berhasil Bongkar Sindikat Perdagangan Orang Dipekerjakan di Jerman*

Sabtu, 26 Juli 2025 - 03:45 WIB

Ombudsman Jatim Tinjau Pelayanan Publik di Lapas Sidoarjo , Apresiasi Komitmen Menuju Zona Integritas

Sabtu, 26 Juli 2025 - 02:14 WIB

Polantas Berbagi Nasi Kotak untuk Pengendara Terjebak Macet di Hutan Baluran, Sopir Truk : Polisi Situbondo Luar Biasa*

Sabtu, 26 Juli 2025 - 02:10 WIB

Polda Jatim Gandeng Pegiat Media Sosial Bangun Budaya Digital Positif*

Sabtu, 26 Juli 2025 - 02:07 WIB

Kapolri Jadi Wasit di Kejuaraan Judo Kapolri Cup 2025

Sabtu, 26 Juli 2025 - 02:05 WIB

Hadiri Muktamar HIMA Persis, Kapolri: Persiapkan Diri Manfaatkan Bonus Demografi

Berita Terbaru