Sidoarjo inforakyat24jam com , Pada tanggal 28 Juli 2025, Desa Sentul, Kecamatan Tanggulangin, melakukan penyaluran bantuan beras kepada 155 penerima. Proses penyaluran bantuan ini dilakukan dengan tertib dan lancar, dengan bantuan dari kepolisian.
Penerima bantuan beras ini adalah masyarakat Desa Sentul yang membutuhkan. Masing-masing penerima mendapatkan 2 karung beras dengan berat total 20 kg. Untuk menerima bantuan, penerima harus memenuhi persyaratan administrasi dengan menyiapkan kartu keluarga dan KTP asli.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Proses penyaluran bantuan dimulai pukul 09.20, setelah perangkat desa dan jajaran melakukan pelayanan sejak pukul 07.00. Dalam sesi penjelasan, penerima diberitahu bahwa bantuan beras ini merupakan bantuan untuk bulan Juni dan Juli 2025, yang tertunda karena adanya efisiensi anggaran pada bulan sebelumnya.
Penerima bantuan, seperti Suriani, sangat senang dan mengucapkan syukur atas bantuan yang diterima. Suriani berharap dapat menerima bantuan serupa di masa depan.Proses penyaluran bantuan berjalan dengan lancar dan kondusif, menunjukkan komitmen pemerintah desa untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. Dengan adanya bantuan ini, diharapkan masyarakat Desa Sentul dapat terbantu dalam memenuhi kebutuhan pokok mereka.
Doc. Saiil